Jikalau Semua Kan Jadi Masa Lalu Pada Akhirnya

by - Thursday, January 10, 2008

Jikalau luka dan kecewa akan menjadi masa lalu pada akhirnya,
mengapa mesti dibiarkan meracuni jika
sedang ketabahan dan kesabaran adalah lebih utama
Jikalau kebencian dan kemurahan menjadi masa lalu pada akhirnya
mengapa mesti diumbar sepenuh jiwa.
Sedangkan memaafkan dan menahan diri adalah lebih berpahala.
Jikalau cinta akan menjadi masa lalu pada akhirnya.
Mengapa mesti ingin memiliki dan selalu bersama.
Sedangkan memberi akan lebih mempunyai arti
Jika hidup akan menjadi masa lalu pada akhirnya,
mengapa Cuma diisi dengan kesia-siaan belaka.
Sedangkan kelelahan berbuat kebaikan akan lebih indah dikenang nantinya.
Jika kesedihan akan menjadi masa lalu pada akhirnya
mengapa mesti tenggelam didalamnya
sedang taubat itu lebih utama
Jika harta akan menjadi masa lalu pada akhirnya
mengapa mesti ingin dikukuhi sendiri
sedang kedermawanan itu kan melipatgandakannya
Jika kegagalan akan menjadi masa lalu pada akhirnya
mengapa mesti menghantui jiwa
sedang usaha dan doa jurtru memberi kemanfaatan
Jika kelemahan dan kekurangan akan menjadi masa lalu pada akhirnya,
mengapa mesti terus disesali
sedang bersyukur akan memberi nikmat dan kekuatan
Lakukanlah yang terbaik yang bisa kita lakukan
Karena waktu dan kesempatan tidak datang dua kali
Lets pick better life up in our new life.
Make the new resolution comes true.
Be new be better, n get the best !!
Happy new year 1429 hijriah…

You May Also Like

0 Comments

Thankyou very much for dropping by. Tapi maaf saya moderasi ya, untuk menghindari spam dan komen dg link hidup. Bila waktunya luang pasti akan saya balas dan kunjungi balik blog kalian :)